Monday, December 7, 2015

Pulang Kampung, Stevan Jam Hibur Ratusan Warga Pekanbaru, ini Videonya



PEKANBARU - Pentolan vokalis grup band reggae Stevan and Coconut TreeZ, Stevan N Kaligis atau yang sekarang ini terkenal dengan nama Steven Jam, tampil memukai dihadapan ratusan warga dan para bikers Pekanbaru, Riau, Minggu (06/12/2015) di Jalan Cut Nyak Dien Pekanbaru.
Dengan mengusung musik khas bergenre reggae, Steven Jam sebagai guest star pada acara bertajuk Bikers Days Out, benar-benar tampil total dihadapan penggemarnya. Dengan ramah, pria berambut gimbal yang piawai menyanyikan musik asal Jamaika itu mengucapkan kebahagiaannya bisa tampil di Kota Pekanbaru yang tak lain adalah kota kelahiranya.

"Apa kabar semua, sudah lama nih gue gak pulang ke Pekanbaru, sudah siap bergoyang bareng-bareng malam ini," sapa Steven.
Tidak ada aba-aba, penonton pun dengan kompak menjawab "Siap". Mendengar jawaban penonoton, Stevan bersama band pengiringnya langsung menggebrak suasana malam itu, dengan lagu yang sudah cukup tenar dikalangan anak muda Pekanbaru, Seperti Bebas Merdeka, Pesta Pora dan Santai.

Sontak, penggemarnya berjoget bersama, mengangkat tangan, dan bergembira ria sebagai wujud ekspresi kangen-kangenan diantara mereka. Sekitar satu jam lebih Stevan menghibur penonton, ia pun menyanyikan lagu pamungkas berjudul Welcome to My Paradise, sebagai tanda berakhirnya pagelaran panggung hiburan yang diadakan para komunitas sepeda motor di Pekanbaru tersebut.
Usai tampil, GoRiau.com berkesempatan untuk berbincang-bincang dengan Steven. Diapun mengaku puas dan sangat senang bisa kembali menghibur penonton yang menurutnya adalah saudara sekampung. "Puas, seneng dan luar biasa. Ternyata warga Pekanbaru khusunya yang muda-muda masih demen dengan lagu-lagu gue," ungkapnya.

Dirinya juga mengaku tampil total sebagai ekpresi kerinduanya terhadap kota bertuah. "Wah kangen banget bro, kaget juga ternyata kota ini sudah banyak banget perubahanya, pangling gue," ucap Steven yang sudah lengket logat betawinya.

Sayangnya Stevan tidak bisa berlama-lama diajak ngobrol karena banyak sekali penggemar yang meminta foto bareng. Padahal masih banyak yang belum diceritakan soal album baru dan kenanganya waktu masih di Pekanbaru.
"Ntar kita sambung ya bro, yang jelas album gue ntar keluar Januari 2016. Ditunggu saja," pungkas Steven kepada GoRiau.com.***



EmoticonEmoticon